.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Toni Elias Dibela Bos GRESINI

Pembalap Honda Gresini Toni Elias harus melupakan tambahan 9 poin yang didapatnya GP Assen akhir pekan lalu, akibat tindakan tidak sportif. Namun, bos tim Fausto Gresini tak menyalahkan Elias dan justru menilai hukuman yang dijatuhkan kepada pembalapnya itu tidak tepat.

Dalam lomba tersebut, Elias memang berhasil finish di posisi enam. Namun, tindakan tidak sportifnya (menyenggol) saat berupaya melewati rider Suzuki, Loris Capirossi memaksa panitia lomba memberikan penalti, turun ke posisi12. Alhasil, Elias pun harus puas hanya mendapat tambahan empat poin dan tercecer di posisi 14 klasemen pembalap.

Menanggapi permasalahan itu, Fausto menegaskan tidak sepaham dengan keputusan yang diberikan panitia lomba. Meski demikian, Fausto juga tak ingin menyalahkan pembalapnya. Ia justru merasa senang, karena menurutnya Elias telah menampilkan performa yang luar biasa pada seri GP Belanda.

"Ini mengecewakan, panitia (pengawas) lomba menjatuhkan hukuman kepada Toni hanya karena hal itu (senggolan). Namun menurut saya, dia telah menjalani balapan yang luar biasa," ungkap Fausto sebagaimana dilansir Auto Sport.

"Jujur, permasalahan ini sama sekali tidak mengganggu kami, sebab saat ini tambahan poin tersebut tak terlalu banyak mempengaruhi posisi kami. Hal terpenting adalah, kami mengalami kemajuan dan sejauh yang kami khawatirkan, kami sempat finish di posisi delapan," tambahnya.

"Semua ini tak lepas dari kerja keras seluruh awak tim yang melakukan pekerjaan menakjubkan pada motor. Mereka juga telah membuktikan kami mampu bertarung untuk meraih hasil yang lebih tinggi di musim ini," tukas sang owner.

Tidak ada komentar: