.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Casey Stoner Bangun Kepercayaan Diri

Casey Stoner optimis kondisi fisiknya semakin kuat. Jika demikian, maka pembalap Ducati itu makin percaya diri bisa merengkuh kemenangan ketiga musim ini di MotoGP Inggris, pekan ini.

Stoner sudah tidak merasakan podium dalam dua balapan terakhir yakni di Laguna Seca dan Sachsenring. Mantan juara dunia 2007 itu mengalami kesulitan mengatasi kondisi fisiknya yang penuh misteri.

Kendati tidak pernah finish lebih tinggi dari posisi tiga pada empat balapan terakhir, Stoner sangat berharap bisa meraih hasil yang lebih maksimal ketika menggeber motor di Donington Park.

"Kami sudah melakukan hal yang terbaik di Sachsenring dan sekarang saya sedikit lebih percaya diri mengenai balapan di Donington pekan ini," jelas Stoner dikutip Auto Sport.

"Motor memang tidak bekerja cukup baik selama beberapa balapan terakhir. Kami harus menunggu dan melihat apa yang akan terjadi dan mencoba membawa pulang poin sebanyak mungkin," tandas pembalap 23 tahun itu.

Tidak ada komentar: