.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2008 : Loris Capirossi Penggemar Scott Redding

Satu nama besar lagi yang mengaku menjadi salah satu penggemar Scott Redding. Loris Capirossi masuk dalam daftar nama pengagum bakat pembalap MotoGP kelas 125cc itu.

Nama Scott Redding benar-benar mencuat setelah kemenangannya di GP Inggris bulan Juni lalu. Bagaimana tidak, sukses tersebut sontak membuat nama pemuda berusia 15 tahun itu tercatat sebagai rider termuda yang pernah naik podium teratas.

Melihat bakat Redding tersebut banyak beberapa pembalap senior mengaku menjadi penggagumnya. Setelah Valentino Rossi dan Casey Stoner, kini pembalap veteran Loris Capirossi juga mengaku sangat kagum.

Fakta tersebut diungkapkan oleh Paul Denning. Bos tim Rizla Suzuki itu mengatakan kepada Auto Sports. "Sejak tampil memukau di Qatar, Redding telah memikat hati Loris. Saat ini Loris benar-benar jatuh cinta padanya."

Redding yang saat ini mengendarai Aprilia RS125 dinobatkan sebagai pembalap termuda yang pernah memenangkan seri balap setelah berhasil melampaui torehan Marco Melandri. Usia keduanya hanya terpaut 154 hari ketika sama-sama merengkuh gelar.

Tidak ada komentar: