.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFORMASI MOTOGP 2008 : Marco Melandri Nasibnya Akan Ditentukan Pada Balapan Di Grand Prix Brno Seri 12

Marco Melandri kembali tak mampu menyembunyikan kegundahannya. Setelah kemarin mengaku masa depannya belum jelas, kini pembalap Italia itu mengatakan masa depannya di tim Ducati akan ditentukan pada Grand Prix Czech.

Pembalap Ducati itu memang mengalami masa-masa buruk di Ducati. Meski perfoma motor Ducati lebih galak dibanding motor sebelumnya saat masih membela Honda Gresini, namun hal itu tidak membuat Melandri tampil menawan.

Melandri baru mencetak 32 poin dalam 10 balapan yang telah dilakoninya. Hasil itu tentu sangat jomplang dengan torehan rekan setimnya Casey Stoner. Pembalap Australia itu mampu mengoleksi 187 poin dari empat kemenangannya.

Ducati sendiri memang telah mencium gelagat bahwa Melandri gagal beradaptasi dengan GP8 yang terkenal garang. Meskipun Ducati telah mencoba berbagai alternatif untuk kenyamanan membalap Melandri, namun hingga saat ini hasil itu tidak berpengaruh nyata.

Di dua balapan terakhir, '33', juga tampil kurang memuaskan. Di Jerman dan Laguna Seca, Melandri hanya mampu finis di peringkat 16. Meskipun Melandri mengatakan berharap Ducati terus memakainya hingga akhir musim, namun Ducati rupanya telah mencanangkan nama Sete Gibernau sebagai suksesornya.

"Pekan ini akan diambil keputusan mengenai kemungkinan saya masih menjadi pembalap Ducati atau Gibernau akan mengambil tempat saya," tulis Melandri dalam situs pribadinya.

Namun Melandri rupanya memahami timnya Ducati. Meskipun mengaku masih ingin bertahan hingga akhir musim, namun Melandri mengaku akan menerima jika ia pun harus meninggalkan Ducati.

Tidak ada komentar: