.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFORMASI MOTOGP 2008 : Dani Pedrosa Cedera Di Tiga Lokasi

Hasil pemeriksaan medis pascamengalami kecelakaan di Sachsenring menunjukkan Dani Pedrosa mengalami cedera di tiga lokasi berbeda. Masih belum bisa dipastikan apakah ia bisa tampil di seri berikut.

Pedrosa mengalami sial di seri Jerman akhir pekan lalu. Mengendarai motornya dengan kecepatan tinggi di trek lurus Sachsenring, pembalap Spanyol itu gagal menguasai kendaraannya, terjatuh, meluncur masuk gravel dan menabrak di pagar pembatas lintasan.

Melihat proses jatuhnya hingga berhenti, banyak yang memprediksi cedera Pedrosa bakal parah. Dan ternyata hasil tes medis menyebutkan demikian.

Hasil lengkap pemeriksaan Pedrosa dilakukan di USP Institut Universitari Dexeus, Barcelona Senin (14/7/2008) malam waktu setempat, setelah sebelumnya hanya dirawat di Clinica Mobile, Sachsenring.

"Tangan kiri Dani Pedrosa mengalami pembengkakan dengan darah menyelimuti kedua bagian tendonnya. Ada keretakan pada distal phalanx pada jari telunjuk tangan kirinya, yang mana sudah diperbaiki."

"Lebih lanjut, pasien yang bersangkutan mengalami keseleo pada salah satu bagian pada jari tengah tangan kiri, yang membuatnya tak bisa bergerak. Akhirnya ia telah menjalani fiksasi keretakan pada tulang besar di pergelangan tangan kirinya dengan menggunakan tekni artroskopik. Juga diinformasikan, pasien yang bersangkutan telah mengalami keseleo pada bagian luar engkel kanannya," demikian keterangan yang dituturkan Dr. Xavier Mir, kepala bagian Surgery and Microsurgery Unit yang bekerja sama dengan USP Intitut Universitari Dexeus seperti dikutip Crash.

Pembalap Repsol Honda itu juga dipastikan akan bertahan di rumah sakit untuk mengevaluasi kondisi cederanya dalam 32 jam ke depan, untuk mengetahui kemungkinan dirinya tampil di Laguna Seca akhir pekan nanti.

Tidak ada komentar: