.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Jelang GP Inggris, Donington Park Akan Jadi Kenangan

Valentino Rossi mengaku dirinya pasti menyesalkan keputusan dicoretnya Donington Park dari kalender MotoGP. Sebab, menurutnya trek di Leicestershire itu merupakan venue ter-ideal balap motor supercepat.

Ya, pecinta MotoGP akan menikmati suguhan GP Inggris di Silverstone, tahun depan, bergantian dengan event F1 yang rencananya akan digulirkan di Donington.

"Sedih rasanya, karena ini balapan terakhir. Padahal, trek ini sangat cocok untuk balap motor dan kenikmatan luar biasa bisa melecut kuda besi di sini," terang pembalap Italia Rossi seperti dilansir Auto Sport.

"Cuacanya juga sangat menantang, kadang dingin disertai hujan, kadang berangin. Trek yang luar biasa," pujinya, "bagian terakhir trek agak sulit dilewati, tapi itu juga yang terbaik."

The Doctor menyimpan banyak kenangan di Donington. Pada 2000, di sirkuti itu dirinya meraih kemenangan pertamanya di kelas premier. Lima tahun berikutnya, ia merebut kemenangan GP Inggris empat kali berturut-turut.

"Duel luar biasa melawan Loris Capirossi dan Marco Melandri di 2006 silam," kenangnya, "dan saya tak pernah menang lagi setelahnya karena kedatangan Casey Stoner."

Tidak ada komentar: