.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Sete Gibernau Terima Kasih Pada Fans

Sete Gibernau mengaku bangga bisa tampil di GP Spanyol. Pembalap Grupo Francisco Hernando itu mengucapkan terima kasih kepada fans atas dukungan mereka selama balapan berlangsung.
Gibernau pantas senang bisa tampil di Jerez. Pasalnya, ini merupakan pertama kali pembalap asal Spanyol kembali berlaga di Eropa, sejak memutuskan pensiun balapan pada 2006.

Namun, pada balapan kali ini Gibernau sepertinya tidak bisa mengulangi prestasi gemilangnya pada musim 2004 silam. Ketika itu, dia berhasil memenangi balapan dengan mengungguli Valentino Rossi

Sebenarnya, Gibernau berusaha tampil lebih baik dari balapan di Qatar, di mana ketika itu dia hanya mampu finish di urutan ke-13. Mantan runner-up MotoGP itu hanya mampu puas finish di urutan ke-11. Tapi Gibernau sudah puas.

"Balapan itu sangat menyenangkan dan saya senang. Kami berhasil menyelesaikan balapan dan kami meningkatkan kinerja motor. Saya senang bisa balapan di Jerez," papar Gibernau.

"Ini merupakan momen sangat spesial dan tim melakukan tugas dengan baik dan saya menikmati setiap menit balapan. Saya rasa kinerja kami semakin meningkat dan kami senang. Setiap balapan kami mendapatkan hasil lebih baik," lanjutnya.

Sekira 260,000 fans yang memadati Sirkuit Jerez datang khusus memberikan dukungan penuh kepada Gibernau. "Jika saya bisa pergi menghampiri mereka, saya akan mengucapkan terima kasih kepada mereka yang sudah mendukung kami," katanya.

"Sebab ini sungguh luar biasa dan saya sangat, sangat bahagia. Kini, saya tidak sabar untuk kembali ke rumah, latihan lebih keras dan balapan di Prancis dengan meraih hasil lebih baik," pungkasnya.

Tidak ada komentar: