.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Jelang GP Italia, Jorge Lorenzo Tercepat Latihan I

Jorge Lorenzo mulai dengan menjanjikan di Mugello. Pimpinan klasemen pembalap sementara itu menjadi yang tercepat dalam sesi latihan bebas pertama.

Capaian waktu Lorenzo dalam sesi Latihan Bebas, Jumat (29/5/2009), mengungguli rekan satu timnya sendiri di Fiat Yamaha, Valentino Rossi, yang dari awal sesi langsung tampil apik.

Pembalap Italia yang membidik kemenangan ke-99 di Mugello itu langsung bikin waktu satu menit 50,573 detik. Waktu Rossi ditempel ketat oleh rival beratnya, Casey Stoner, dari Ducati.

Setelah itu, Lorenzo tancap gas dan melewati torehan waktu keduanya. Rossi sempat menajamkan waktunya lagi, tapi Lorenzo tak mau kalah dan bikin waktu yang lebih cepat yakni satu menit 49,870 detik. Dia satu-satunya yang menembus kisaran satu menit 49 detik.

Stoner sementara itu tetap menjaga waktu tercepat ketiganya dalam sesi ini, unggul atas Dani Pedrosa dari Honda yang jadi rider tercepat keempat, diikuti oleh Colin Edwards (Yamaha Tech 3).

Di luar posisi lima pembalap terdepan, ada Alex de Angelis yang membela Gresini Honda di posisi enam. Dia dikuntit tiga pembalap Italia yang unjuk gigi untuk hadir di sepuluh besar, diselingi Randy de Puniet dari LCR Honda yang ada di posisi delapan.

Loris Capirossi (Suzuki) ada di belakang de Angelis. Sementara Andrea Dovizioso (Honda) dan Marco Melandri (Hayate Kawasaki) masing-masing menempati posisi sembilan dan sepuluh.


Hasil Sesi Latihan Bebas I MotoGP Italia, Jum'at (29/05/2009) :

1. Jorge Lorenzo Yamaha 1m49.870s
2. Valentino Rossi Yamaha 1m50.065s + 0.195s
3. Casey Stoner Ducati 1m50.144s + 0.274s
4. Dani Pedrosa Honda 1m50.808s + 0.938s
5. Colin Edwards Tech 3 Yamaha 1m50.891s + 1.021s
6. Alex de Angelis Gresini Honda 1m50.898s + 1.028s
7. Loris Capirossi Suzuki 1m51.007s + 1.137s
8. Randy de Puniet LCR Honda 1m51.030s + 1.160s
9. Andrea Dovizioso Honda 1m51.236s + 1.366s
10. Marco Melandri Hayate Kawasaki 1m51.359s + 1.489s
11. James Toseland Tech 3 Yamaha 1m51.401s + 1.531s
12. Toni Elias Gresini Honda 1m51.823s + 1.953s
13. Chris Vermeulen Suzuki 1m52.171s + 2.301s
14. Niccolo Canepa Pramac Ducati 1m52.319s + 2.449s
15. Nicky Hayden Ducati 1m52.403s + 2.533s
16. Yuki Takahashi Scot Honda 1m52.607s + 2.737s
17. Mika Kallio Pramac Ducati 1m52.619s + 2.749s

Tidak ada komentar: