.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Dani Pedrosa Tidak Alami Cedera Serius

Nasib beruntung dialami Dani Pedrosa. Pergelangan tangan kiri Pedrosa tidak mendapat masalah serius setelah terjatuh di tikungan 10 Sirkuit Internasional Losail semalam.

Pedrosa menyelesaikan 28 putaran dan tengah berupaya keras meningkatkan kecepatan dalam lintasan yang kurang bersih sebagai akibat hujan mengguyur. Tepat pada jam 10.00 waktu setempat, di tikungan 10 rider 23 tahun asal Spanyol itu mencium aspal.

Dokter menyatakan kondisi terakhir rider Repsol Honda tersebut. "Pedrosa menerima masalah berat pada pergelangan tangan kirinya tanpa bahaya cedera," kata Dr. Macchiagodena dari Clinica Mobile kepada Crash.

"Setelah melakukan pemeriksaan awal dan dua sorotan sinar X, saya merekomendasikan investigasi lanjutan guna menghilangkan kemungkinan keretakan kecil," sambung Macchiagodena.

"Lebih jauh, rider mendapat luka kecil di lutut kirinya sehungga membutuhkan tiga jahitan. Usai pemeriksaan sinar X dari lutut yang terluka, cedera serius yang bisa mengganggu sudah diselesaikan."

Tidak ada komentar: