.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Valentino Rossi Akan Temui Pengemar Di Istora Senayan

Beberapa hari lagi Valentino Rossi menyambangi Indonesia (Jakarta). The Doctor akan menunggu penggemarnya di Istora Senayan untuk acara meet and greet.

Seperti diberitakan sebelumnya, Rossi datang ke Indonesia dalam rangka untuk merayakan keberhasilan Yamaha dan sang pembalap usai menjadi juara di ajang MotoGP. Ia akan berada di Jakarta selama satu hari, yakni pada tanggal 9 Februari 2009.

"Dia datang ke sini karena untuk meet and greet karena fans-nya sudah lama banget kepingin dia datang ke Jakarta," ujar Promotion Supervisor PT Yamaha Motor Kencana Indonesia Indra Dwi Sunda.

"Sebenarnya dia sudah lama dijadwalkan bakal ke sini, tapi jadwalnya sangat padat, jadi baru sekarang bisa kita arrange. Ia juga datang tak hanya untuk pemakai motor Yamaha saja karena penggemarnya di sini kan banyak sekali," lanjut Promotion Supervisor PT Yamaha Motor Kencana Indonesia.

Pembalap asal Italia itu akan menemui para penggemarnya di Istora Senayan pada pukul 9 pagi. Acara meet and greet itu sendiri akan berlangsung sampai sore hari dan tak dipungut biaya. "Ya, sampai pukul lima atau enam sore lah," tukas Promotion Supervisor PT Yamaha Motor Kencana Indonesia.

"Di dalam Istora hanya akan ada acara meet and greet. Sementara di luarnya akan ada berbagai acara, seperti musik. Acara ini gratis," jelas Promotion Supervisor PT Yamaha Motor Kencana Indonesia lagi.

Yamaha juga akan memberikan kesempatan bagi 10 orang penggemar wanita untuk bertemu langsung dengan Rossi. Caranya? "Mereka bisa mengirim foto mereka bersama pernik-pernik Rossi ke situs Yamaha, nanti yang terbaik akan dipilih."

Tidak ada komentar: