.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2009 : Valentino Rossi Ingin Tampil Di WSBK, Bos MotoGP Santai

Keinginan Valentino Rossi tampil di ajang World Superbike dan menghadapi juara dunia tiga kali WSBK Troy Bayliss tak bikin gundah bos MotoGP Carmelo Ezpeleta. Dia tetap yakin orang menilai MotoGP lebih oke ketimbang WSBK.

Niatan Rossi tadi sudah membuat ajang WSBK mendapat sorotan luas dari dunia. Apalagi niat itu konon didorong karena Rossi mencap kejuaraan MotoGP 2008 membosankan.

Kata-kata dan niat sang juara dunia MotoGP 2008 itu bukan tak mungkin telah bikin kuping para petinggi MotoGP memerah karena kesal, mengingat WSBK adalah rival mereka dalam kejuaraan dunia. Tapi tidak dengan Ezpeleta.

"Satu-satunya yang Valentino bilang hanyalah mau membalap satu kali di World Superbike. Buat saya itu bukanlah masalah dan saya sudah bilang beberapa kali kalau saya tak punya problem dengan World Superbike," kata dia di Motorcyclenews.

"Jika Valentino ingin membalap di sana maka itu adalah keputusannya dan saya tak punya masalah dengan itu. Valentino sedang membalap di MotoGP, dia pembalap yang ada di bawah kontrak dan dia adalah juara dunia, dan dia akan meneruskannya," lanjut Ezpeleta.

Rossi sendiri sebelumnya sudah beberapa kali beraktivitas di luar MotoGP, seperti di dunia reli dan menguji coba mobil Ferrari. "Jika dia mau membalap seperti yang dia lakukan di kejuaran dunia reli, maka itu pilihannya. World Superbikes bukan musuh kami. Sudah jelas kami nomor satu dalam kejuaraan sepeda motor dan mereka nomor dua."

"Saya paham bahwa Valentino mungkin ingin mencoba banyak hal sebagaimana yang dia lakukan di reli dan dengan Ferrari. Sekarang dia ingin menjajal World Superbike dan saya paham benar akan hal itu," demikian Ezpeleta.

Tidak ada komentar: