Setelah melakukan uji coba sebanyak dua kali di Valencia, Direktur Tehnik Alice Team Fabiano Sterlacchini mengaku cukup puas dengan kinerja dua pembalap debutannya Niccolo Canepa dan Mika Kallio.
Meski Canepa dan Kallio gagal mencatatkan hasil yang maksimal, namun Sterlacchini merasa hal itu sangat wajar. Sebab, keduanya baru pertama kali terjun di kelas MotoGP pada awal musim ini.
"Dua hari uji coba ini sangat penting buat tim kami. Dua pembalap muda kami, Mika dan Nicolo, memiliki kewajiban untuk mencari tahu karakter dari motor dan metode kerja tim kami," ujar Sterlacchini.
"Sementara bagi Mika, ini pertama kali dia menggunakan motor seperti MotoGP. Untuk itu, dia harus mengerti setiap detil dari motor kami," tandasnya seperti dilansir Motorsport.
"Namun, kedua pembalap kami telah melakukan kerjanya dengan baik dan mereka telah memberikan informasi penting. Saya sangat senang dan saya merasa semua berjalan lancar," tutupnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar