.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2008 : Casey Stoner, Cidera Bukan Masalah

Walaupun tengah bermasalah dengan pergelangan tangan, Casey Stoner tetap yakin dapat tampil maksimal di GP Valencia 2008, telebih lagi pembalap Marlboro Ducati itu berhasil menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi sehingga menempatkannya di grid terdepan pada balapan nanti (26/10/2008).

Bagi Stoner, cedera yang dialami saat ini sama sekali tidak akan berpengaruh pada penampilannya di sirkuit. Hal itu terbukti pada sesi kualifikasi, dimana ia berhasil menjadi yang tercepat.

"Masalah pada pergelangan tangan ini bukanlah hambatan untuk tetap tampil maksimal. Saya telah membuktikannya di kualifikasi dan itu akan terulang pada saat balapan nanti," ungkap The Aussie kepada Crash.

Stoner tidak lupa memuji kinerja timnya saat kualifikasi kemarin. Ia sadar kemahiran dari tim mekanik dalam menset motor di trek basah, merupakan salah satu kunci sukses Desmosedici dapat melaju kencang.

"Tim bekerja sangat baik, mereka bahu-membahu menyiapkan motor yang nyaman buat saya saat hujan membasahi lintasan," papar mantan juara MotoGP tahun lalu itu.

Tidak ada komentar: