.

KLASEMEN (sementara) PEMBALAP MOTOGP 2009 Hingga Seri 10/17 : 1 Valentino ROSSI ITA Fiat Yamaha Team 187 |2 Jorge LORENZO SPA Fiat Yamaha Team 162 |3 Casey STONER AUS Ducati Marlboro Team 150 |4 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team 115 |5 Colin EDWARDS USA Monster Yamaha Tech 3 103 |6 Andrea DOVIZIOSO ITA Repsol Honda Team 94 |7 Marco MELANDRI ITA Hayate Racing Team 79 |8 Randy DE PUNIET FRA LCR Honda MotoGP 74 |9 Chris VERMEULEN AUS Rizla Suzuki MotoGP 67 |10 Loris CAPIROSSI ITA Rizla Suzuki MotoGP 66 |11 Alex DE ANGELIS RSM San Carlo Honda Gresini 60 |12 James TOSELAND GBR Monster Yamaha Tech 3 55 |13 Nicky HAYDEN USA Ducati Marlboro Team 47 |14 Toni ELIAS SPA San Carlo Honda Gresini 47 |15 Mika KALLIO FIN Pramac Racing 34 |16 Niccolo CANEPA ITA Pramac Racing 28 |17 Sete GIBERNAU SPA Grupo Francisco Hernando 12 |18 Yuki TAKAHASHI JPN Scot Racing Team MotoGP 9 |19 Gabor TALMACSI HUN Scot Racing Team MotoGP 5

TERBARU

INFO MOTOGP 2008 : Andrea Dovizioso Dan Perpisahan Manis Dengan JiR Honda

Andrea Dovizioso memberikan salam perpisahan manis bagi timnya, Honda JiR. Rider yang tahun depan akan membela Repsol Honda ini berhasil menyelesaikan edisi balap MotoGP 2008 terakhir di Valencia pada posisi keempat.

Dengan prestasinya itu, maka Dovi berhak menyelesaikan musim balap kali ini di posisi kelima klasemen rider. Dovi juga masuk jajaran rider terbaik untuk kategori tim satelit MotoGP.

"Ini adalah balap terakhir saya dengan tim, yang sudah bersama-sama saya sejak tujuh musim berturut-turut," jelas Dovi dikutip Auto Sport.

"Mulai besok saya akan menjadi pembalap resmi Honda dan ini adalah pencapaian impian. Tapi ada juga perasaan sedih meninggalkan tim yang selalu menaruh kepercayaan kepada saya, tim yang memberikan saya peluang berlaga di MotoGP," papar rider 22 tahun itu.

"Kami menjalani musim yang bagus, terkadang lebih baik dari tim utama Honda dan kami berhasil mencapai semua tujuan yang sudah kami incar sebelumnya," pungkas Dovi.

Tidak ada komentar: